Tampilan Gambar dan Teks Facebook Ads di Timeline Kita Berubah

Sebetulnya ini bukan berita baru.

Sejak pertengahan Juli 2019, Facebook telah mengumumkan bahwa akan terjadi perubahan secara gradual terhadap tampilan iklan mereka di seluruh pengguna facebook seluruh dunia. Ukuran akan menjadi semakin kecil dan teks semakin sedikit. Namun dampaknya di Indonesia baru dirasakan akhir-akhir ini sejak bulan September, dan banyak FB ads buyer/advertiser yang belum menyadari.

Untuk itulah hal tersebut akan saya ulas sedikit disini.

Berikut ini ilustrasi perubahannya.

Ukuran terbesar gambar akan dikurangi; dari yang semula rasio maksimal adalah 2:3, sekarang menjadi 4:5. Lalu untuk teks, yang semula 7 baris, akan menjadi maksimal 3 baris. Jika teks yang kita tulis lebih panjang dari itu, maka akan dipotong oleh Facebook dan pembaca akan diminta klik “see more”.

Apakah makna dibalik perubahan ini?

Inti dari intinya adalah Facebook ingin “mengurangi” ruang gerak advertiser dan “mengajak” mereka untuk fokus pada konten. Bicaralah yang singkat, gunakan gambar yang memang penting. Orang sudah capek dengan terlalu banyaknya distraksi. To the point. Langsung pada sasaran.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top